Petunjuk Cepat Instalasi & Setting Billing Client


Jika kita mempunya konfigurasi jaringan seperti di atas di mana Aplikasi Billing Server diinstall pada PC kasir dan Aplikasi Billing Client diinstall pada PC Client 1 sampai dengan PC Client 3, maka langkah-langkah setup Billing Client yang dilakukan adalah sebagai berikut:
  • Jalankan file setup Billing Xpress Client yang sudah Anda download dari website ini. Kemudian ikuti terus perintahnya sampai proses instalasi selesai
  • Di akhir proses instalasi biarkan opsi Jalankan Program Tester terceklis

  • Setelah muncul aplikasi Client Tester isilah kolom Server address dengan alamat IP di mana aplikasi Billing Xpress Server diinstall (PC Kasir). Pada contoh konfigurasi gambar di atas, Billing Xpress Server diinstall di PC dengan alamat 192.168.1.100. Kemudian klik tombol Connect.

  • Jika sudah berhasil terhubung ke server, maka akan muncul keterangan bahwa koneksi ke server berhasil.

  • Dan pada sisi server indikator akan berwarna kuning seperti pada gambar di bawah ini.

  • Setelah koneksi berhasil, Restart PC Client.

0 Response to "Petunjuk Cepat Instalasi & Setting Billing Client"

Posting Komentar